Komunitas Blogger dan Panduan Blog

Cara Ampuh Menjual Produk Cepat Laris

by Arik Baik , at 11:42:00 PM , has 0 komentar
Sebagai seorang penjual sebaiknya kita menjual produk yang benar-benar bagus. Selain itu kita juga harus memastikan bahwa produk harus memiliki nilai tambah. Terutama jika kita berprofesi sebagai seorang reseller, dropshiper maupun affiliater. Masalahnya, produk yang bagus sekalipun dengan harga terjangkau saja belum cukup.

Terkadang seorang reseller dengan reseller lain menjual produk yang sama bahkan harga juga sama. Yang menjadi pembeda hanya sekedar kata-kata promosi yang digunakan. Jika kita adalah seorang reseller dan sejenisnya maka kita harus paham bagaimana cara membuat copy writing atau kata-kata promosi yang baik dan benar. Tentunya yang benar-benar mampu mendatangkan pembeli dan terjadi penjualan.

Banyak sekali reseller atau affiliater maupun dropshiper yang hanya mengandalkan bonus ketika membuat bahasa promosi. Padahal bonus hanya salah satu dari sekian banyak cara yang bisa kita gunakan supaya semakin banyak orang yang membeli produk yang kita jual. Ketahuilah, bonus saja juga belum cukup. Justru adanya bonus terkadang hanya menimbulkan yang namanya GREEDY alias keserakahan. Bonusnya apa, dapet apa saja dan lain-lain.
Tips Jual Produk Laris
Tips Jual Produk Laris

Cara Ampuh Menjual Produk Laris

Berikut ini ada beberapa cara yang bisa Anda gunakan ketika menjual produk. Tentunya cara di bawah ini bukan hanya 1 jenis cara yang hanya menimbulkan keserakahan, seperti halnya bonus. Cara berikut ini sangat cocok bagi Anda yang berprofesi sebagai reseller, affiliater maupun dropshiper.

1. Hope (Harapan)

Hope adalah harapan. Intinya adalah bagaimana caranya agar Anda bisa memastikan bahwa produk yang Anda jual bisa menyelesaikan harapan mereka (para pembeli). Selain itu juga menjawab atau mengatasi serta menjadi solusi terhadap masalah mereka, kebutuhan mereka hingga keinginan mereka. Dalam hal ini adalah mereka sebagai calon pembeli atau konsumen.

Contohnya ketika ketika menjual produk panduan cara membuat landing page. Bagaimana cara agar terjadi ratusan sales (penjualan) dengan berbagai cara mulai dari "HOPE" ini. Masih terkait tentang HOPE (harapan), kita bisa menyertakan kalimat ini ke dalam bahasa promosi, "Ketika Anda membeli produk ini, Anda akan bisa membuat landing page dengan lebih cepat. Selain itu juga lebih mudah dan lebih murah". Nah dalam hal ini 3 masalah terselesaikan, yaitu mendapat panduan cepat, mudah dan murah.

2. Lazines (Kemalasan)

Lazines memiliki arti kemalasan. Biasanya orang itu malas banget melakukan segala sesuatu secara detail dan rumit bahkan ribet. Oleh karena itu, pastikan bahwa orang akan termudahkan dengan adanya produk yang kita jual. Kembali ke contoh menjual produk panduan membuat landing page. Jika Anda menggunakan produk panduan ini, maka Anda tidak harus bersusah payah membuat desain atau jago desain, membuat script coding dan segala macem. Karena semuanya bisa dilakukan hanya dengan tinggal klik klik klik dan jadi. Jadi kesimpulanya adalah kemalasan calon pembeli yang terdiri dari 2 hingga 3 kemalasan bahkan lebih bisa terselesaikan hanya dengan 1 sampai 2 langkah saja.

3. Control (Kendali)

Pastikan produk yang kita jual bisa dikontrol penuh oleh pembeli. Misalnya jika kita menjual produk panduan cara membuat website landing page tadi. Jika biasanya orang membuat website dengan menyerahkan penuh kepada orang lain alias terima bersih. Tentu ketika ingin membuat website lagi juga akan tergantung lagi kepada orang lain seperti jasa pembuatan web. Nah Anda bisa jelaskan kepada pembeli bahwa, jika Anda membeli produk panduan ini Anda akan bisa membuat web sendiri, dengan sesuka Anda, kapan saja yang Anda mau dan berapapun yang Anda bisa.

4. Exlusive (Terbatas)

Jika Anda memiliki group khusus, list member premium dan lain-lain maka Anda bisa tawarkan dulu kepada mereka tentang produk yang akan Anda jual. Bisa melalui group sosial media maupun menggunakan email list gratis. Katakan bahwa tersedia bonus khusus untuk member tertentu saja.

5. Helping (Membantu)

Terkadang tidak semua orang yang membeli produk tertentu disebabkan oleh karena butuh. Tapi terkadang juga orang membeli produk karena ingin menolong orang lain. Penting juga ketika menjual produk Anda bisa menjelaskan bahwa jika atau setiap terjadi penjualan maka sekian persen dari royalti atau hasil keuntungan akan kita sedekahkan. Terkadang orang akan berpendapat, wah hebat luar biasa dan lain-lain karena orang ingin turut serta dalam membantu orang lain.

6. Saving (Menghemat)

Bisa membandingkan dengan produk sejenis yang lain dengan harga lebih mahal. Kita bisa menjelaskan bahwa ketika pembeli memiliki produk ini maka mereka bisa menghemat sekian ratus ribu ketimbang membeli produk di luar yang lebih mahal. Ingat, banyak orang yang suka menghemat dan bisa juga kita sebutkan hematnya berapa.

7. Urgency (Mendadak)

Tugas Anda adalah memastikan bahwa produk Anda benar-benar terbatas untuk penjualan oleh waktu maupun kuota jumlah.

Dikutip dari video Mahir Copywriting by Dewa Prayoga
Like fanspage di facebook.com/mentoringmahircopywriting

Ketika Anda menggunakan 7 cara untuk menjual produk di atas maka kemungkinan besar produk Anda akan laris dan diserbu banyak orang. Semoga bisa bermanfa'at untuk Anda dan jangan lupa langsung praktekkan agar manfa'at menjadi nyata. Jangan lupa share atau bagikan karena kita yakin di luar sana juga banyak orang yang membutuhkan trik dan ilmu ini. Terima kasih telah membaca, salam berbagi dan salam cinta.
Cara Ampuh Menjual Produk Cepat Laris
About
Cara Ampuh Menjual Produk Cepat Laris - written by Arik Baik , published at 11:42:00 PM, categorized as Affiliate , Dropship , Info Internet , Internet Marketing , Motivasi , Reseller , Tips Panduan , Tutorial . And has 0 komentar
0 komentar Add a comment
Bck
Cancel Reply
Copyright ©2016 Komunitas Blog
Theme designed by Damzaky - Published by Proyek-Template
Supported by Kelud Pedia
-->